BERGUNA BAGI ALLAH

Mazmur 49:21  Manusia, yang dengan segala kegemilangannya tidak mempunyai pengertian, boleh disamakan dengan hewan yang dibinasakan
Seorang muda berkata, "wuih...hebat banget yah para jurara Indonesian Idol ini. Dari yang orang biasa, bukan apa-apa, sekarang jadi orang ngetop dan terpandang. Coba kalo aku jadi kaya dia

Sobat, banyak di antara kita yang seringkali silau dengan segala macam gemilangnya sebuah ketenaran. Kita kemudian jadi sering berpikir bahwa kalau kita terkenal, barulah diri kita itu bernilai da berarti dihadapan teman dan keluarga kita serta lingkungan dimana anda dan saya berada. Ngak jarang pula kita berpikir bahwa dengan menjadi orang ngetop dan terkenal, kita mampu berguna dan membuktikan bahwa hidup kita ini sekarang telah berguna dan berhasil.

Sobat, this is a wrong concept ketika kita mulai berpikir bahwa nilai kita itu ditentukan oleh sebuah ketenaran. Nilai diri kita sama sekali bukan ditentukan oleh terkenalnya diri kita atau tidak. Ketenaran itu ngak akan membuktikan apapun kalau ternyata hidup kita sendiri ternyata ngak usefull buat orang lain, terlebih buat Tuhan. Coba bayangin deh, seandainya hidup kita as a star itu, bukannya digunakan sebagai suatu kesempatan untuk menyatakan kesaksian hidup kita sebagai pengikut Kristus, tapi malah nunjukin kehidupan yang bertolak belakang dengan Firman Tuhan! Bukankah kita malah mempermalukan nama Tuhan dan justru ngak jadi berkat buat banyak orang?

Sobat, ngak ada artinya kita mengejar ketenaran, bila kita tidak dapat menjadi berkat buat orang lain. Yang terpenting di dalam hidup kita ini bukanlah meraih ketenaran agar dibilang sukses. It's not like that. Yang terpenting adalah bagaimana hidup kita dapat berguna bagi Tuhan dan sesama kita, dan hidup kita menjadi berkat. Itulah yang disebut hidup yang bernilai yang memiliki kegunaan. hidup yang bernilai adalah ketika apa yang sudah kita lakukan selama ini, baik itu perkataan, perbuatan, juga tingkah laku kita, apapun yang kita lakukan semuanya itu dapat menjadi berkat buat orang lain. Nah sekararang, seberapa besar hidupmu berguna bagi Allah juga bagi sesama?